Ketua TP PKK dr. Sheila Noberta, Sp.A,M.Kes Membuka Resmi Pelantikan Pengurus IGI OKU Timur Masa Bakti 2022-2026


dr. Sheila Noberta, Sp.A,M.Kes  Membuka Resmi
  Pelantikan Pengurus IGI OKU Timur 


Ketua TP PKK Kabupaten OKU Timur dr. Sheila Noberta,Sp.A, M.Kes resmi membuka acara pelantikan pengurus IGI OKU Timur masa bakti 2022-2026 di Aula STKIP Muhammadiyah pada hari Minggu, 05 Maret 2023.

Ketua TP PKK yang juga sebagai Bunda Literasi OKU Timur ini mengungkapkan rasa bangga dengan adanya IGI di Kabupaten OKU Timur. “Saya bangga ada IGI di Kabupaten OKU Timur dan Saya berharap dengan adanya organisasi ini dapat menjadikan perubahan untuk masa depan pendidikan untuk Indonesia khususnya di OKU Timur,” katanya.

Dilanjutkannya, salah satu visi dan misi Bupati OKU Timur mengenai pendidikan dan tanggungjawab dirinya sebagai Bunda Literasi, dr. Sheila mengajak untuk bersama-sama memaksimalkan pendidikan di kabupaten OKU Timur.


“Saya juga memiliki tanggungjawab agar pendidikan kita menjadi lebih baik, salah satunya dengan memberikan upgrade skill kepada guru, sehingga guru bisa menjadi guru yang smart, guru yang keren dan guru yang independen,” jelasnya

Dalam kesempatan ini, Ketua Wilayah IGI Sumataera Selatan yang diwakili Ketua Bidang Advokasi dan Regulasi Eka Susanto, S.Pd, MM melantik pengurus IGI OKU Timur periode 2022-2026. Ketua IGI Sumsel berharap dengan adanya kepengurusan yang baru ini dapat menjalankan roda organisasi dengan baik dan dapat berkontribusi untuk OKU Timur khususnya di bidang Pendidikan.

“IGI adalah organisasi profesi guru yang hadir mewujudkan peningkatan mutu, profesionalisme, kesejahteraan, perlindungan profesi guru, dan pengabdian kepada masyarakat.” Terang Eka.

Ketua IGI OKU Timur Hadi Buhro Wijaya, S.Si mengucapkan terima kasih kepada Ketua TP PKK Kabupaten OKU Timur yang telah membuka Acara pelantikan Pengurus dan memberikan motivasi kepada anggota dan pengurus IGI OKU Timur.

“Sebuah kehormatan dan kebanggaan Ibu Bupati bisa hadir dan membuka resmi acara pelantikan ini” Terang Hadi


Ketua IGI OKU Timur Hadi Buhro Wijaya, S.Si


Hadi juga menyampaikan bahwa IGI OKU Timur siap berkolaborasi dan bersinergi dengan stakeholder dan pemerintah daerah untuk bersama-sama mewujudkan pendidikan yang lebih baik dan berkualitas di kabupaten OKU Timur.

“IGI OKU Timur  siap mendukung program Pemerintah Daerah di bidang pendidikan untuk pendidikan yang lebih baik dan lebih mulia” kata Hadi

 


Ketua TP PKK dr. Sheila Noberta, Sp.A,M.Kes Membuka Resmi Pelantikan Pengurus IGI OKU Timur Masa Bakti 2022-2026 Ketua TP PKK dr. Sheila Noberta, Sp.A,M.Kes  Membuka Resmi  Pelantikan Pengurus IGI OKU Timur Masa Bakti 2022-2026 Reviewed by Elzahira News on Rabu, Maret 08, 2023 Rating: 5

Tidak ada komentar

Theme Support